Pengrajin kapal Pesiar berbahan Bambu asal Ngelobener Jepon, konsultasi strategi Penjualan

Blora.updates
Kapal Pesiar berbahan Bambu karya Rofikul dk Ngelobener kel Jepon Kec Jepon - Blora
Heboh pemberitaan kerajinan kapal pesiar yang terbuat dari bambu di bulan kemarin yang dilansir oleh media lokal Blora, menjadi tantangan lebih bagi pengrajin yang bernama Rofikul, pemuda dk ngelobener rt 2 rw 8 kelurahan Jepon kecamatan Jepon.

Fikul pemuda satu ini biasa dipanggil, nampak sibuk bersama rekan bernama Tulus dengan aktifitas kerjaan saat disambangi Admin Blora Updates bernama Firman yang berpengalaman sebagai Konsultan Marketing dan Promosi.
Fikul, Tulus, Feri sedang berkarya membuat kerajinan kapal dari Bambu / Blora Updates

Fikul dan Tulus sore tadi pukul 16:00 wib melakukan tanya jawab. Mas Firman menceritakan Pengalaman kerja dan Pengalaman Marketing yang sudah dilakoni selama 5 tahun terakhir. Sambil memperhatikan apa yang diceritakan, keduanya  pengrajin bambu tersebut nampak antusias dan senang karena mendapatkan wawasan baru.
Blora.updates
Firman Tim Blora Updates sekaligus Konsultan Marketing dan Promosi

Bagaimana cara melebarkan sayap dalam hal penjualan dan promosi, serta Pengemasan Paket Kirim Penjualan dikupas selama 1 Jam. Selain itu mas Firman yang bercita cita memiliki lembaga pendidikan tentang enterprenuer, entertainment dan public speaking ini juga memberikan motivasi dan semangat berkarya agar keduanya yakin bahwa karyanya bisa diterima khalayak umum dengan modal seadanya.

Jam telah menunjukan pukul 17:00 wib. Mas Firman berpamitan dan berkata " Blora Updates siap membantu mengenalkan karya Lokal melalui Blora Updates media, dan jangan sungkan sungkan tuk bertanya bila bertemu ".

Bak Gayung bersambut Rofikul dan mas Tulus mengucapkan " kami sangat berterima kasih mau berbagi ilmu, info dan wawasannya, semoga bisa jadi patner yang baik ke depannya ".



Kontributor

Anas

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Pengrajin kapal Pesiar berbahan Bambu asal Ngelobener Jepon, konsultasi strategi Penjualan